Kolaborasi PT TTA Area Port dan PAMA kembali Salurkan Bantuan Paket Sembako Tahap 2

Pelita kalteng, Muara Teweh - Sebagai bagian bentuk dari upaya pemulihan pasca banjir yang melanda wilayah Desa Paring Lahung, Kecamatan Montallat, Kabupaten Barito Utara. Melalui salah satu perusahaan yang beroperasional di wilayah setempat PT Tuah Turangga Agung (PT. TTA) area Port dan PT PAMA kembali menyalurkan bantuan paket sembako tahap 2, pada Sabtu (3/2).

Sebanyak 165 paket sembako disalurkan ke Desa Paring Lahung, sementara 100 paket sembako diberikan kepada warga Kecamatan Montalat lainnya. Bantuan ini merupakan kolaborasi antara Tuah Turangga Agung (TTA) Group dan PAMA Group, sebagai bagian dari komitmen Corporate Social Responsibility (CSR) mereka.

Paket sembako yang disalurkan terdiri dari berbagai bahan pokok yang sangat dibutuhkan oleh warga terdampak, seperti beras, gula, kopi, teh, mie instan, sarden, minyak goreng, dan vitamin.

Penyerahan dilaksanakan di Kantor Desa Paring Lahung dan Kantor Kecamatan Montalat, pada Minggu 28 Januari 2024 dengan dihadiri oleh perwakilan dari kedua perusahaan, yaitu Fresyumander dan Lazuardi dari PT Tuah Turangga Agung (PT. TTA) serta Mikael dari PT PAMA.

Fresyumander dan Lazuardi, perwakilan CSR PT TTA Area Port, mengungkapkan rasa syukur karena kegiatan penyaluran bansos CSR telah dilakukan sebagai wujud kesadaran akan tanggung jawab sosial perusahaan.

"Kegiatan ini bukan hanya sekadar kewajiban perusahaan, tetapi juga sebuah wujud nyata dari komitmen untuk membantu sesama, terutama dalam situasi darurat seperti terdampak bencana banjir," ungkap Fresyumander didampingi rekannya, Lazuardi,

Keduanya menegaskan, kegiatan ini merupakan bagian integral dari filosofi perusahaan mereka, yang selalu mengutamakan kepedulian dan keberlanjutan dalam berbagai aspek.

"Hal ini menjadi bagian dari upaya membantu masyarakat yang membutuhkan. Adalah sebuah kehormatan bagi kami sebagai perwakilan perusahaan untuk menyalurkan bantuan ini," imbuhnya.

Sementara itu, Nurgabrianudin selaku Camat Montallat dan Yudht Syahrial Kepala Desa Paring Lahung, memberikan apresiasi yang tinggi terhadap bantuan tersebut.

Kapolsek Montalat, Iptu Waryoto, juga menegaskan bahwa bantuan yang diberikan oleh kedua perusahaan ini sangat tepat sasaran dan memberikan dampak yang positif bagi masyarakat yang terdampak.

Kegiatan ini tidak hanya merupakan bentuk bantuan materiil semata, tetapi juga menunjukkan kepedulian yang mendalam dari Tuah Turangga Agung Group dan PAMA Group terhadap kondisi masyarakat yang membutuhkan dukungan dalam menghadapi bencana alam.

"Semoga bantuan ini dapat membantu meringankan beban dan mempercepat proses pemulihan bagi korban banjir di Desa Paring Lahung dan Kecamatan Montalat," tutur Kapolsek Montallat. (Adm)

Redaksi
93

Featured News

Official Support

Jalan Yos Sudarso Kota Palangka Raya

08115555555

pelitakalteng@gmail.com

Follow Us
Foto Pilihan

Copyright © 2020 Pelita Kalteng All rights reserved. | Redaksi | Pedoman Media Cyber | Disclimer